Jumat, 28 Januari 2011

Perebutan Tempat ke-3 AFC Asian Cup


  "Siapakah yang akan mendapat tempat ketiga?"

Malam nanti, perebutan tempat ketiga di benua asia dimulai. laga malam nanti akan mempertemukan Negara kuat korea selatan dan kekuatan baru asia uzbekistan.
Uzbekistan
Kedua negara ini bertemu setelah pada partai semifinal kalah terhadap lawan lawannya. Korea selatan takluk ditangan negara saamurai biru jepang lewat drama adu pinalti. sedangkan sang lawan Uzbekistan, harus mengakui kekuatan australia dengaan 0-6.

Di babak penyisihan, korea selatan tergabung di Grup C bersama Australia, india dan bahrain. Korea lolos sebagai runner up dibawah australia dengan nilai 7. Pada pertandingan pertamannya korea menang 2-1 melawan bahrain, kemudian 1-1 melawan australia dan menang 4-1 melawan india. Sedangkan Uzbekistan berasal dari grup A bersama tuan rumah qatar, cina dan kuwait. Uzbekistan tampil sebagai juara grup dengan nilai 7. Pertandingan pertama Uzbekistan berhasil membantai tuan rumah Qaar dengan skor 2-0. Pertandingan kedua, Uzbekistan kembali menang 2-1 melawan Kuwait. Satu laga sisa Uzbekistan bermain imbang dengan china 2-2.

Park Ji sung
Pada pertandingan malam nanti tentunya Korea selatan lebih diunggulkan, pasalnya negri gingseng ini pernah menjuari piala Asia sebanyak dua kali pada tahun 1956 dan 1960. Selain itu juga, peringkat FIFA untuk kedua negara menunjukkan bahwa Korea Berada diatas angin. Korea juga diperkuat oleh pemain MU Park Ji Sung.

Namun, Uzbekistan bukanlah tim yang mudah dikalahkan. Bukanlah tidak mungkin Uzbekistan dapat mencuri kemenangan dari uzbekistan yang bermain Full team pada pertandingan kali ini. Sementara dikubu korea, kemungkinan besar Park ji Sung tidak tampil karena cidera. Apapun hasilnya malam ini, pertandingan terakhir di Piala Asia 2011 ini tentunya akan dijadikan sebuah kenangan terindah bagi kedua negara jika berhasil memenangkan pertandingan.

Susunan Pemain: (Perkiraan)
Uzbekistan: Timur Juraev, Karpenko, Ismailov, Sakhob Juraev, Hasanov, Haydarov, Ahmedov, Kapadze, Bakayev, Shatskikh

Korea Selatan: Jung Sung-ryong, Hwang Jae-won, Cho Hyung-yong, Lee Young-pyo, Ch

a Du-ri, Lee Chong-yong, Ki Sung-yeung, Koo Ja-cheol, Park Ji-sung, Lee Yong-rae, Ji Dong-won

Tidak ada komentar:

Posting Komentar